Thursday, February 13, 2014

Hati-hati! Daerah Berbahaya Dari Gunung Kelud

IBC - 13 Februari 2014 sekitar pukul 10 malam, Gunung Kelud di Kediri meletus. Sampai pagi ini 14/2 Gunung Kelud masih terus bergejolak. Bahkan kabar terakhir di TKP saat ini sudah mulai turun hujan disertai Angin Kencang.

Di Malang, ada 2 korban Tewas karena tertimpa bangunan yang roboh. Salah satu korban berusia 90 tahun. Untuk itu, kali ini IBC akan memberikan peta dimana daerah-daerah ini adalah Zona Merah dari Gunung Kelud.


Selain daerah daerah yang terdapat pada peta berikut adalah beberapa kota yang mengalami hujan abu:
1. Surabaya
2. Madiun
3. Mojokerto
4. Nganjuk
5. Jogjakarta
6. Sidoarjo
7. Solo
8. Tasik
9. Jombang

Dan masih banyak kota-kota lain yang juga menjadi kota terdampak dari letusan Gunung Kelud.

Mari kita bersama-sama mendoakan saudara kita agar semua diberi kesehatan dan tidak adalagi berita korban Jiwa. Semoga mereka disana tetap diberi kesehatan oleh Tuhan Yang Maha Esa.

0 comments:

Post a Comment