Thursday, February 27, 2014

7 Cara Mengatasi Keputihan Secara Alami

IBC - Keputihan atau fluor albus jadi salah satu musuh utama kita. Keputihan ditandai dengan rasa gatal di dalam dan bagain luar sekitar vagina, serta keluarnya cairan berwarna putih, kekuningan, atau putih susu. Penyebabnya bisa bermacam-macam. Bisa karena jamur, bakteri, virus, dan parasit. Sebelum terlanjur terjadi, sebaiknya lakukan pencegahan dini dengan tujuh tip berikut.

1. Gunakan pembalut yang tepat
Pemilihan pembalut sangat penting. Salah memilih pembalut justru menyebabkan keputihan. Saat menstruasi vagina kita mengeluarkan darah yang berpotensi menjadi bakteri dan jamur. Pilih pembalut yang menggunakan bantalan kualitas serta mengandung herbal. Terpenting, gantilah pembalut setiap 4 jam sekali.

2. Jaga kelembapan
Menjaga kelembapan vagina merupakan langkah awal mencegah keputihan. Perubahan cairan menjadi berwarna dan berbau bisa disebabkan karena tingkat keasaman yang tinggi. Untuk menjaga kelembapan jangan biasakan membersihkan vagina menggunakan douching (obat semprot air) karena bisa mengganggu keseimbangan ph. Penggunaan douche juga dapat menyebabkan iritasi.

3. Bersihkan dengan tepat
Rajin membersihkan vagina adalah kuncinya. Membersihkan vagina yang benar adalah dengan membasuhnya dari arah depan ke belakang (arah vagina ke anus). Tujuannya mencegah kuman yang menempel di anus masuk ke vagina kita.


download IBC Android
Download IBC Untuk Android


4. Daun sirih
Daun sirih salah satu bahan alami yang dipercaya berkhasiat mengobati keputihan karena mengandung batlephenol dan kavinol yang dapat mematikan kuman, serta mengandung antioksidan dan anti jamur. Caranya, ambil 10 lembar daun sirih lalu rebus dengan 2 liter air. Setelah mendidih tunggu hingga dingin. Lalu, gunakan air rebusan untuk mebasuh vagina kita.

5. Konsumsi bawang putih
Penelitian menunjukan bhwa bawang putih memiliki kandungan antibakteri yang dapat menghambat bakteri jamur dan virus. Mengonsumsi lebih banyak bawang putih dapat membantu kita mencegah keputihan.

6. Olahraga teratur dan hindari stress
Olahraga merupakan solusi tepat. Lakukan olahraga rutin dua kali seminggu dan hindari stress. Jika sudah merasa stres sebaiknya lakukan istirahat cukup.

7. Pola makan sehat
Perbanyak makan makanan sehat dengan gizi seimbang. Perbanyak juga mengonsumsi susu dan yoghurt karena di sana terdapat bakteri baik yang dapat menjaga keseimbangan bakteri candida sehingga bisa mencegah keputihan

0 comments:

Post a Comment